728x90 AdSpace

Latest News
Monday, December 15, 2025

Serap Aspirasi Warga Dullah Selatan, Jon Pristo Sianturi Tegaskan Jalan Rusak dan Kelangkaan BBM

 

TUAL,, MALRA-NEWS-ID — Anggota DPRD Kota Tual dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Jon Pristo Sianturi, kembali menegaskan komitmennya sebagai wakil rakyat dengan melaksanakan Reses Masa Sidang III Tahun 2025 di wilayah Kecamatan Pulau Dullah Selatan, Senin (15/12/2025). 

Kegiatan ini menjadi ruang strategis bagi masyarakat untuk menyampaikan langsung persoalan dan kebutuhan mendesak di wilayah mereka.

Sianturi menekankan bahwa reses bukan sekadar agenda rutin legislatif, melainkan instrumen penting untuk memastikan suara rakyat benar-benar masuk ke meja pengambilan kebijakan. 

Setiap aspirasi yang disampaikan, kata dia, akan dikawal hingga dibahas di forum resmi DPRD Kota Tual dan diperjuangkan agar menjadi prioritas pemerintah daerah.

“Reses adalah kesempatan kami memastikan suara rakyat tidak berhenti di forum ini. Semua masukan akan kami bawa ke DPRD dan kami dorong agar ditindaklanjuti secara konkret,” tegas Sianturi.

Dalam dialog bersama warga, sejumlah persoalan krusial kembali mengemuka. Infrastruktur jalan rusak, penerangan jalan umum, pengelolaan sampah, serta kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) menjadi aspirasi yang paling banyak disuarakan masyarakat. 

Sianturi—yang akrab disapa Bro Jhon—menyebut persoalan tersebut sebagai agenda prioritas yang harus segera direspons oleh dinas terkait.

 “Masalah jalan rusak dan kelangkaan BBM terus berulang dan dirasakan langsung oleh masyarakat. Ini akan menjadi fokus utama kami untuk masuk dalam perencanaan dan penganggaran daerah,” ujarnya.

Antusiasme warga dalam kegiatan reses ini mendapat apresiasi khusus dari Sianturi. Menurutnya, tingginya kehadiran masyarakat mencerminkan kepedulian dan harapan besar terhadap pembangunan di Pulau Dullah Selatan.

“Saya bangga dan terharu melihat partisipasi masyarakat yang begitu tinggi. Ini bukti bahwa warga ingin terlibat aktif dan tidak apatis terhadap pembangunan daerah,” katanya.

Ia berlatar belakang Pengusaha itu menegaskan, reses ke-III ini merupakan amanat undang-undang yang mewajibkan anggota DPRD menyerap dan menindaklanjuti aspirasi rakyat secara langsung, baik yang disampaikan secara lisan maupun tertulis.

“Semua aspirasi akan kami catat, kami bawa, dan kami perjuangkan agar bisa terealisasi dalam kebijakan dan program kerja pemerintah daerah,” jelasnya.

Menutup kegiatan tersebut, Sianturi mengajak masyarakat untuk terus aktif menyampaikan aspirasi dan memanfaatkan momentum reses sebagai sarana kontrol dan partisipasi publik.

“Keterlibatan masyarakat adalah energi bagi kami di DPRD. Terutama untuk memperjuangkan kepentingan warga Dapil II Kota Tual,” pungkasnya.

Kegiatan reses ini turut dihadiri oleh perwakilan Dinas Sosial Kota Tual, staf Sekretariat DPRD Kota Tual, Sekretaris DPD PSI Kota Tual Erick Wolontery, Badan Saksi DPW PSI Maluku Selfi Rahankubang, serta jajaran Pengurus DPC PSI Kecamatan Pulau Dullah Selatan.

  • Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Serap Aspirasi Warga Dullah Selatan, Jon Pristo Sianturi Tegaskan Jalan Rusak dan Kelangkaan BBM Rating: 5 Reviewed By: malra-news.id