![]() |
Penyambutan tersebut diwakili oleh Wakil Wali Kota Tual, H. Amir Rumra, S.Pi., M.Si., yang hadir mewakili Wali Kota Tual, H. Akhmad Yani Renuat, S.Sos., M.Si., M.H. Turut mendampingi Penjabat Sekretaris Daerah Kota Tual, serta Ketua DPRD Kota Tual, bersama jajaran Forkopimda dan pejabat terkait lainnya.
Kehadiran Kapolres Tual yang baru disambut penuh kehangatan dan harapan besar, sebagai momentum memperkuat sinergi antara Pemerintah Daerah, DPRD, TNI–Polri, serta seluruh elemen masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Tual.
Wakil Wali Kota Tual menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Tual siap mendukung penuh tugas dan tanggung jawab Kapolres Tual dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, aman, dan nyaman bagi masyarakat. Sinergitas lintas sektor dinilai menjadi kunci utama dalam menjawab tantangan keamanan dan pelayanan publik ke depan.
“Dengan kehadiran Kapolres Tual yang baru, kami berharap koordinasi dan kerja sama yang selama ini terjalin dapat semakin diperkuat demi memberikan rasa aman serta pelayanan terbaik bagi seluruh masyarakat Kota Tual,” ujar Wakil Wali Kota.
Penyambutan ini menjadi simbol komitmen bersama antara Pemerintah Daerah dan aparat keamanan untuk terus menjaga persatuan, ketertiban, serta mendukung pembangunan daerah yang berkelanjutan di Kota Tual.


0 comments:
Post a Comment