728x90 AdSpace

Latest News
Tuesday, January 6, 2026

Masyarakat Kei Besar Utara Timur Resah, Kinerja PLN Kei Besar Dinilai Buruk dan Merugikan Warga

KEBUT, MALRA-NEWS-ID Warga masyarakat Kecamatan Kei Besar Utara Timur (KEBUT) semakin resah akibat buruknya pelayanan listrik oleh PT PLN (Persero) Cabang Kei Besar. Pemadaman listrik yang terjadi berulang kali tanpa kepastian waktu dan pemberitahuan yang jelas telah mengakibatkan banyak alat elektronik milik masyarakat mengalami kerusakan serius.," Rabu 07 Januari 2026.

Sejumlah warga mengaku kerugian yang dialami tidak sedikit. Peralatan rumah tangga seperti televisi, kulkas, rice cooker, hingga perangkat elektronik usaha kecil rusak akibat listrik yang kerap mati mendadak dan kembali menyala dengan tegangan tidak stabil. 

Kondisi ini dinilai sangat merugikan, terutama bagi masyarakat dengan keterbatasan ekonomi.

Tak hanya berdampak pada peralatan elektronik, seringnya pemadaman listrik juga melumpuhkan akses komunikasi. Layanan Telkomsel dan Starlink yang sangat bergantung pada pasokan listrik turut terganggu. 

"Akibatnya, aktivitas komunikasi masyarakat, pelayanan publik, pendidikan, hingga kegiatan ekonomi digital menjadi terhambat.

“Listrik mati hampir setiap hari, tidak ada kejelasan. Alat rusak, jaringan hilang. Kami seperti tidak diperhatikan,” ungkap salah satu warga KEBUT kepada MALRA-NEWS-ID.

Masyarakat Kei Besar Utara Timur menilai kinerja pimpinan PLN Persero Cabang Kei Besar tidak profesional, tidak bertanggung jawab, dan tidak layak diharapkan. Minimnya respon, tidak adanya solusi konkret, serta buruknya manajemen pelayanan semakin memperkuat kekecewaan publik.

Atas kondisi tersebut, masyarakat mendesak Bupati Maluku Tenggara untuk segera turun tangan dan melakukan komunikasi langsung dengan pimpinan PT PLN (Persero) Cabang Langgur, guna mengevaluasi secara menyeluruh kinerja pimpinan PLN di Kei Besar. Evaluasi dinilai penting agar pelayanan kelistrikan di wilayah kepulauan, khususnya Kei Besar Utara Timur, dapat berjalan normal, adil, dan manusiawi.

Masyarakat berharap pemerintah daerah tidak menutup mata terhadap persoalan ini, mengingat listrik merupakan kebutuhan dasar yang sangat vital bagi kehidupan masyarakat modern.

Jika dalam waktu dekat tidak ada perbaikan nyata, warga menyatakan siap menyuarakan aspirasi secara lebih luas demi mendapatkan hak mereka atas pelayanan listrik yang layak.

Hingga berita ini ditayangkan, Pihak PLN Persero cabang Kei Besar belum dapat memberikan keterangan resmi.

  • Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Post a Comment

Item Reviewed: Masyarakat Kei Besar Utara Timur Resah, Kinerja PLN Kei Besar Dinilai Buruk dan Merugikan Warga Rating: 5 Reviewed By: malra-news.id